31 h. ago
Ray Sahetapy Tutup Usia, Rama: Almarhum Orang yang Sangat Baik
JPNN.com, JAKARTA - Jenazah Ray Sahetapy telah dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Jumat (4/4).Seusai prosesi pemakaman, putra kedua Ray Sahetapy, Rama Sahetapy mengucapkan terima kasih kepada keluarga, kerabat, dan teman yang telah memberikan dukungan selama ini.Dia juga meminta maaf apabila mendiang ayahnya memiliki kesalahan baik yang disengaja maupun tidak semasa hidup."Mohon maaf apabila semasa hidupnya, almarhum pernah berbuat kesalahan, pernah berucap atau berbuat sesuatu yang tidak enak di hati teman-teman," ujar Rama Sahetapy di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Jumat (4/4)."Mohon dimaafkan baik yang disengaja maupun yang tidak disengaja," sambungnya.Selama mendiang Ray Sahetapy disemayamkan, Rama mengaku kerap mendengar pujian dari pelayat tentang sang ayah.Baginya, pemain film Gadis itu sendiri merupakan ayah yang baik dan juga kakek yang luar biasa untuk cucu-cucunya."Selama almarhum disemayamkan, orang-orang selalu berkata, kalau almarhum adalah orang y...
Other